12/16/2014

Tagged Under:

Dolar Naik,Pertama Dalam Sejarah Presiden Hadiri Rapat Kerja BPK

By: afif yulma On: 9:33 PM
  • Bagikan
  • Pos-Solo,-Pertama kali dalam sejarah, rapat kerja tahunan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dihadiri oleh Presiden. Yaitu Joko Widodo (Jokowi) yang hadir menyampaikan arah kebijakan pemerintah selama lima tahun ke depan.

    Malam ini sekaligus juga sebagai penutupan rapat kerja BPK yang sudah dimulai sejak Senin 14 Desember 2014.

    Jokowi datang sekitar pukul 19.30 WIB. Ia didampingi oleh beberapa menteri yang terkait dengan bidang perekonomian.

    Hadir lengkap anggota BPK yang diketuai oleh Harry Azar Azis. Kemudian juga para Kepala BPK yang berasal dari daerah-daerah se-Indonesia yang memang mengikuti rapat dari awal.

    "Kehadiran presiden menoreh sejarah baru. Karena untuk pertama kali Presiden hadir dalam rapat kerja. Kehadiran Presiden bisa menjadi konsesi dalam tata kenegaraan, khususnya presiden dengan BPK. Presiden bisa memberikan masukan dan harapan dalam kewenangan masing-masing lembaga negara," kata Harry dalam sambutan di acara yang dilakukan di Kantor BPK, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (16/12/2014).

    Pentingnya kehadiran Jokowi, kata Harry, adalah bukti kesungguhan dalam kerjasama dengan BPK. Terutama untuk menciptakan pengelolaan keuangan yang transparan dan akuntanble.

    "Ini bukti kesungguhan Presiden untuk bekerjasama dengan BPK," jelasnya.

    sumber : detik.com

    0 komentar:

    Post a Comment