10/12/2014

Tagged Under:

5 Makanan Yang emperkuat Rambut dan Kuku

By: afif yulma On: 5:41 PM
  • Bagikan
  • Pos-Solo,-Suka mendapati kuku mudah patah dan rambut rontok dalam jumlah banyak? Coba perhatikan asupan makanan yang masuk ke tubuh. "Makan makanan bergizi membuat kuku dan rambut jadi sehat," terang dermatolog dari Mount Sinai Hospital di New York, Joshua Zeichner, MD.
    Jika sedang menghadapi masalah kuku rapuh dan rambut rontok, ikut saran dari dokter Zeichner dengan rutin mengonsumsi lima makanan berikut seperti dilansir Time pada Jumat (10/10/2014).

    kuku cantik dan kuat
    1. Protein
    "Rambut butuh protein yang memproduksi keratin, sebuah kandungan protein yang membuat rambut kuat," terang dokter Zeichner.
    2. Daging merah
    Daging merah seperti daging sapi, kerbau maupun kambing kaya zat beso. "Orang yang mengalami anemia juga mengalami masalah rambut rontok," ungkap dokter Zeichner. Namun karena daging merah tinggi lemak jenuh, batasi konsumsi daging merah secukupnya.
    3. Susu
    Susu kaya kalsium dan Vitamin D yang baik untuk kesehatan rambut dan kuku. Jadi, tak ada ruginya kan mengonsumsi susu setiap hari. Toh, tak hanya rambut dan kuku yang sehat, kesehatan tulang pun terjaga.
    . Telur
    Telur adalah sumber protein yang baik,  Vitamin D dan biotin. "Biotin, vitamin B-kompleks, mungkin memainkan peran dalam pengembangan keratin," kata Dr Zeichner. Kekurangan biotin biasanya diikuti dengan kuku dan rambut yang lemah.
    5. Salmon
    Makanan laut ini mengandung protein dan biotin serta Omega-3 yang bisa mengurangi peradangan dan membuat kulit sehat. Menurut Zeichner, kulit kepala merupakan bagian dari kulit sehingga jika kulit sehat kulit kepala pun akan sehat, kerontokan pun bisa dihindarkan.
    Lalu, kandungan Omega-3 pada salmon mencegah peradangan pada kuku sehingga membuat kuku sehat tak mudah patah.

    0 komentar:

    Post a Comment